6 Rekomendasi Destinasi Wisata Keluarga Menarik di Jawa Tengah

Anda bisa berkunjung ke tempat-tempat wisata Jawa Tengah dengan menggunakan jasa Sewa Hiace Semarang. Jawa Tengah memiliki banyak tempat wisata keluarga yang menarik untuk dikunjungi. Agar liburan jadi lebih menyenangkan. Kira-kira tempat wisata keluarga apa sajakah yang bisa dikunjungi dengan Hiace dari Rental Hiace Semarang? Simak ulasannya berikut ini.


Candi Borobudur Magelang

Candi Borobudur menjadi destinasi wisata terkenal yang ada di Jawa Tengah. Situs warisan UNESCO ini sangat cocok untuk dikunjungi oleh Anda dan keluarga sambil mengisi hari libur di akhir pekan. Anda bisa menemukan 1460 relief yang berada di 504 stupa Budha di kawasan Candi Borobudur ini.

Wisata Agro Jollong
Wisata Agro Jollong di Kabupaten Pati termasuk sebagai salah satu tempat wisata Jawa Tengah yang menarik untuk dikunjungi. Tempat yang mulanya merupakan perkebunan perkebunan kopi ini, kini telah dikembangkan menjadi agrowisata. tempat ini identik dengan suasana perkebunan yang asri dan spot foto berupa taman payung dan lampion.

Lakers BSB Sport Club
Lakers BSB Sport Club merupakan tempat wisata keluarga yang memiliki banyak wahana dengan berbagai aktivitas. Dalam Sport Club ini, Anda dan keluarga bisa menemukan berbagai wahana, seperti kolam renang, mini zoo, spot foto dan restoran. Setiap wahana memiliki harga tiket yang berbeda, mulai dari Rp20 ribu.

Rumah Atsiri Tawangmangu
Rumah Atsiri merupakan tempat wisata yang memungkinkan para pengunjung untuk melihat proses pembuatan Essential Oil secara langsung. Selain itu, tempat wisata yang berada di Tawangmangu ini kerap mengadakan workshop serta memiliki taman botani, restoran, dan museum. 

Selain menghadirkan berbagai workshop, Rumah Atsiri juga menyediakan produk home fragrance dan Essential Oil. Anda bisa berfoto santai bersama keluarga dengan latar nuansa asri Rumah Atsiri.

Mini Mania Cimory
Tempat wisata yang berada di kawasan Semarang ini memiliki beragam miniatur bangunan terkenal dari berbagai negara, seperti Menara Eiffel. Mini Mania Cimory bisa menjadi tempat eduwisata yang sangat cocok untuk dikunjungi saat bersama si kecil. Mini Mania dibuka mulai jam 8 pagi hingga jam 5 sore.

Omah Latare Ombo
Omah Latare Ombo atau rumah berhalaman luas ini merupakan restoran yang berada di daerah Magelang, dekat dengan tempat wisata Kopeng. Restoran ini menyediakan menu modern dengan desain ruangan yang menarik, serta lingkungan berpemandangan indah. Tempat ini memiliki banyak spot foto dan cocok dikunjungi dengan keluarga saat weekend tiba.

Itulah beberapa tempat wisata keluarga yang menarik di Jawa Tengah. Untuk urusan transportasi, serahkan saja pada Rental Hiace Semarang. Rental ini menghadirkan banyak pilihan mobil Hiace untuk menemani hari libur Anda dan keluarga. Buat perjalanan liburan Anda dan keluarga jadi lebih nyaman dan menyenangkan dengan mobil Hiace terbaik dari Sewa Hiance Semarang.